Direktorat Perencanaan dan Evaluasi Pengelolaan Daerah Aliran Sungai sedang dalam proses pelaksanaan proyek Penguatan Pengelolaan Hutan dan Daerah Aliran Sungai (DAS) berbasis Masyarakat (SCBFWM) di 6 DAS/Sub-DAS untuk jangka waktu 4-5 tahun (2010-2014). Proyek ini dilaksanakan oleh unit Regional Office SCBFWM berkoordinasi dengan Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai (BPDAS) Direktorat Jenderal Bina Pengelolaan DAS dan Perhutanan Sosial (BPDASPS), Kementerian Kehutanan kerjasama dengan United Nations Development Programmes (UNDP). Proyek SCBFWM terlaksana dengan dukungan dana hibah oleh Global Environment Facility (GEF).
Salah satu lokasi proyek adalah Sub DAS Tulis, yang masuk wilayah administrasi Kabupaten Banjarnegara dan Wonosobo. Pelaksanaan proyek SCBFWM di Sub DAS Tulis, dilaksanakan oleh Regional Office SCBFWM Provinsi DI Jogjakarta berkoordinasi dengan Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai (BPDAS) Serayu Opak Progo. Secara umum proyek SCBFWM ini dimaksudkan untuk meningkatkan program-program Pemerintah pada pengelolaan hutan dan DAS berbasis masyarakat dengan merahibiltasi hutan dan lahan yang rusak, memperbaiki kualitas lingkungan, mengatasi distribusi dan manfaat dari sumberdaya hutan secara adil serta memperbaiki kurangnya koordinasi antar pemangku kepentingan sebagai penyebab utama degradasi hutan dan lahan
Proyek SCBFWM di Sub DAS Tulis terlaksana sejak tahun 2010 dan tahun ini merupakan tahun kedua pelaksanaan project. Banyak kegiatan dan aktivitas yang dilakukan pada tahun 2010 untuk mendukung tercapainya out-put project. Beberapa capaian penting SCBFWM 2010 adalah Terbentuk 10 CBO yang menjadi model CBFWM di 8 desa; tersedia baseline data mengenai tingkat sedimentasi dan erosi, biodiversity, social ekonomi masyarakat sebagai alat ukur untuk mengetahui keberhasilan dampak program secara langsung maupun tidak langsung.
Salah satu lokasi proyek adalah Sub DAS Tulis, yang masuk wilayah administrasi Kabupaten Banjarnegara dan Wonosobo. Pelaksanaan proyek SCBFWM di Sub DAS Tulis, dilaksanakan oleh Regional Office SCBFWM Provinsi DI Jogjakarta berkoordinasi dengan Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai (BPDAS) Serayu Opak Progo. Secara umum proyek SCBFWM ini dimaksudkan untuk meningkatkan program-program Pemerintah pada pengelolaan hutan dan DAS berbasis masyarakat dengan merahibiltasi hutan dan lahan yang rusak, memperbaiki kualitas lingkungan, mengatasi distribusi dan manfaat dari sumberdaya hutan secara adil serta memperbaiki kurangnya koordinasi antar pemangku kepentingan sebagai penyebab utama degradasi hutan dan lahan
Proyek SCBFWM di Sub DAS Tulis terlaksana sejak tahun 2010 dan tahun ini merupakan tahun kedua pelaksanaan project. Banyak kegiatan dan aktivitas yang dilakukan pada tahun 2010 untuk mendukung tercapainya out-put project. Beberapa capaian penting SCBFWM 2010 adalah Terbentuk 10 CBO yang menjadi model CBFWM di 8 desa; tersedia baseline data mengenai tingkat sedimentasi dan erosi, biodiversity, social ekonomi masyarakat sebagai alat ukur untuk mengetahui keberhasilan dampak program secara langsung maupun tidak langsung.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar